image1 image2 image3

HELLO I'M IDUAR PERDANA|WELCOME TO MY PERSONAL BLOG|I LOVE TO DO CREATIVE THINGS|

TIPS BLOG


Seiring dengan Perkembangan teknologi yang semakin pesat, membuat segalanya harus mengikuti. Seperti penyebaran informasi yang saat ini sangat mudah yaitu melalui internet. Salah satunya penyebaran informasi melalui blog. Dimana blog adalah singkatan dari web log yang kontentnya berisi tulisan-tulisan (posting). Nah kali ini saya akan berbagi tips untuk membangun blog sendiri menjadi seperti blog profesional.
Pertama saat ingin membangun blog sendiri kita bisa membangunnya melalui situs pembuat blog gratis seperti blogger.com maupun wordpress.com. tapi saya menyarankan membuat blog melalui blogger.com saja karena dalam pengoprasiannya lebih mudah dari wordpress. Namun jika ingin membangun blog dengan tampilan lebih terlihat profesional bisa menggunakan wordpress. saat membuat nama alamat blog saya memiliki tips yautu buatlah nama blog anda sebaiknya dengan nama yang unik dan mudah diingat orang namun tidak sama dengan nama blog yang sudah ada.
Setelah tips membuat blog melalui situs pembuat blog gratis, selanjutnya ini beberapa tips-tips yang harus dilakukan setelah memilki blog :

  1. Janganlah memikirkan desain atau tampilan blog yang penuh dengan fitur namun terapkan tampilan yang sesimpel mungkin.
  2. Buatlah blog menjadi blog yang mudah diakses dari dekstop maupun mobile dengan cara menggunakan template yang responsif
  3. Postinglah tulisan-tulisan yang menarik seperti tutorial, tips ataupun ulasan sesuatu.
  4. Buatlah judul postingan dengan judul yang dapat membuat orang tertarik untuk membaca seperti menambahkan kata-kata kiasan pada judul postingan seperti juduk "Si kartu ajaib" yang isi postingannya berisi pembahasan Kartu memori atau kartu ATM.
  5. Sertakan gambar disetiap postingan sehingga menambah daya tarik , tak hanya menambah daya tarik gambar juga akan memudahkan pembaca untuk paham dengan postingan yang anda post.
  6. Lakukan posting tulisan-tulisan secara rutin, setiap minggu minimal 2-4 postingan.
  7. Sharelah alamat blog anda di sosial media media anda  seperti share di facebook, twitter, instagram, google plus. hal ini adalah upaya untuk menambah pembaca (viewers) blog anda semakin banyak.
  8. fokuslah untuk mengembangkan satu blog saja. karena jika anda memiliki banyak blog bukannya mempermudah untuk menjadi terkenal malahan akan membuat tujuan menjadikan blog anda menjadi blog terkenal akan sulit terwujud.
Itulah beberapa tips dari saya untuk anda  untuk membangun blog  menjadi blog yang lebih profesional.

Share this:

CONVERSATION

0 komentar:

Posting Komentar